Menparekraf Sandiaga Nongkrong Bareng Komunitas Anak Muda di Tiba-Tiba Toba, Ngobrolin Apa Ya?

30 Dec 2022
406 viewers

Sebagai salah satu destinasi pariwisata super prioritas, kawasan Danau Toba, Sumatra Utara, akan dipersiapkan untuk menjadi lokasi dari berbagai event internasional di 2023. Karenanya, Kemenparekraf menyusun beberapa program pengembangan destinasi dan infrastruktur, desa wisata, infrastruktur ekonomi kreatif, dan beberapa lainnya di sektor pariwisata. Menparekraf Sandiaga juga mendorong komunitas kreatif di kawasan Danau Toba dalam acara Tiba-Tiba Toba untuk mengembangkan produk ekonomi kreatif unggulan dengan maksimal guna mengembangkan UMKM serta menarik kedatangan wisatawan. Program kerja yang disusun diharapkan mampu membangkitkan sektor pariwisata menjadi lebih tangguh, berkelanjutan, dan inklusif untuk menciptakan 4,4 juta lapangan kerja berkualitas di 2024.

Tags : 2022 Danau Toba Destinasi Super Prioritas Kunjungan Kerja Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sumatera Utara

Most viewed videos