Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, mengharapkan alat sanitasi udara produk anak bangsa yang dinamakan mesin Zerocov (Zero Covid), menjadi game changer yang akan mempercepat upaya pemulihan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, sehingga membuka peluang usaha dan menciptakan lapangan pekerjaan.
Zerocov merupakan kombinasi tiga teknologi yaitu disinfektan, sinar ultraviolet, dan ion negatif. Alat tersebut merupakan game changer karena tidak hanya melindungi secara defensif tetapi juga menyerang mikroorganisme (virus, bakteri, dan lain-lain) secara aktif sehingga terbukti efektif membasmi mikroorganisme.