Melihat Tarian Cendrawasih Merah Endemik Raja Ampat Di Hutan Warkesi

Azhari Setiawan
29 Oct 2021
6355 viewers

Selain memiliki keindahan bawah laut yang luar biasa, Raja Ampat juga memiliki hutan yang menjadi rumah bagi berbagai satwa endemik. Menurut data dari pemerintah, ada 258 spesies burung dan salah satunya adalah burung cendrawasih merah yang merupakan endemik Raja Ampat. 

Burung yang memiliki ekor menyerupai 2 helai rambut yang terurai ini menetap di Hutan Warkesi, kawasan Cagar Alam Waigeo Barat, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat. Burung cendrawasih merah jantan terkenal dengan gerakan atau tarian yang sangat mempesona ketika sedang menarik perhatian sang betina, tak heran destinasi wisata pengamatan burung di Hutan Warkesi ini menjadi salah satu destinasi favorit wisatawan, khususnya pada pagi hari, waktu para burung jantan menggoda betinanya dengan tarian, Jumat (29/10/2021).

Tags : papua barat Raja Ampat Wildlife Cendrawasih Cendrawasih Merah Hutan Warkesi

Most viewed photos