Batik Batam layak menjadi salah satu produk unggulan daerah, batik dengan dominasi warna yang cerah dan motif khas batam yang unik berhasil mencuri perhatian. “Batik Batam sangat nyaman dipakai dan sangat layak dikemas sebagai batik unggulan,” kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno pada saat kunjungan kerja ke Dewan Kerajian Nasional Daerah (Dekranasda) Batam, Kepulauan Riau, Sabtu (23/1/2021).
Dalam acara itu Menparekraf mengenakan batik asli Batam dengan motif sirih junjung warna biru muda, selain itu ada juga batik dengan motif gonggong dan berbagai jenis ikan yang terinspirasi dari makanan khas Batam. Sandiaga yakin produk yang dihasilkan pengrajin lokal bisa masuk pasar ekspor.