Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, mengajak wisatawan nusantara untuk berkunjung dan berwisata ke destinasi-destinasi yang ada di Tanah Air, terutama ke kawasan Danau Toba yang merupakan salah satu dari lima Destinasi Super Prioritas (DSP).
"Saya ingin mengajak wisatawan domestik untuk datang ke Danau Toba. Bangga buatan Indonesia, bangga berwisata di Indonesia, dan viralkan hashtag "Di Indonesia Saja". Sehingga 2021 kita bisa bangkit dan kita bisa pulihkan kehidupan bangsa kita," kata Sandiaga di Piltik Coffee, Siborong-Borong, Kabupaten Tapanuli Utara, Kamis (31/12/2020).
Sandiaga mengatakan pihaknya beserta stakeholder terkait akan terus berinovasi dari segi paket-paket wisata dan produk ekonomi kreatif yang nantinya akan dijual kepada wisatawan nusantara. Menurutnya, kawasan Danau Toba merupakan destinasi wisata yang memiliki kekayaan alam yang sangat indah.
"Destinasi kita (Danau Toba) "paten".
Tapi masih banyak kerja keras, butuh dukungan semua khususnya dukungan masyarakat," ungkap Sandiaga.