Menparekraf Ajak Pelaku Usaha Diskusi Strategi Bangkitkan Pariwisata

Azhari Setiawan
27 Dec 2020
3779 viewers

Setelah meninjau Bandara I Gusti Ngurah Rai pada saat kunjungan kerja perdana ke Bali, Menteri Pariwisata dan ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno langsung bergerak cepat mengajak pelaku usaha pariwisata mendiskusikan kendala yang dihadapi selama pandemi COVID-19, guna merumuskan langkah strategis ke depan.

“Saya ingin mendengar dari para pelaku pariwisata dan pemangku kepentingan mengenai kendala yang dihadapi saat situasi yang penuh tantangan ini yaitu COVID-19,” ujar Sandiaga saat dialog siang, di Jendela Bali The Pandramic Resto, GWK Cultural Park, Minggu (27/12/20).

Sandiaga mengerti bahwa seluruh stakeholder di sektor pariwisata mengalami banyak kesulitan. “Banyak masyarakat di Provinsi Bali yang kehilangan pekerjaan, mata pencaharian, penghasilan berkurang, makan tabungan. Selain itu, masuk sekarang ke periode manset (makan dari jual hasil aset). Oleh karena itu, kita harus pastikan gerak cepat, agar sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Bali ini bisa bertahan dengan kebijakan-kebijakan yang penuh dengan inovasi, adaptasi, dan kolaborasi,” ujar Sandiaga.

Turut hadir Sekretaris Kemenparekraf/Sekretaris Utama Baparekraf Ni Wayan Giri Adnyani, Deputi Bidang Pemasaran Kemenparekraf/Baparekraf Nia Niscaya, Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur Hari Sungkari, Staf Ahli Menteri Bidang Manajemen Krisis Kemenparekraf Henky Manurung, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Bali Putu Astawa, Wakil Bupati Kabupaten Badung, I Ketut Suiasa, Chairman IINTOA (Indonesia Inbound Tour Operator Association) Paul Edmundus Talo, Ketua PHRI Kabupaten Badung I Gusti Agung Ngurah Rai Suryawijaya, dan General Manager Marketing & Event GWK Cultural Park Bali Andre Prawiradisastra.

Tags : 2020 Bali Ekonomi Kreatif KemenparekrafRI Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno

Most viewed photos