Raja Ampat Siap Sambut Wisatawan Dengan Protokoler Kesehatan

Marcell Lahea
20 Nov 2020
10513 viewers

Destinasi wisata yang terkenal dengan keindahan gugusan pulau dan keindahan alam bawah lautnya, Raja Ampat setelah melewati masa pandemi berbulan-bulan kini telah membuka kembali untuk para wisatawan datang dengan mengikuti protokoler kesehatan yang telah ditentukan.

Mulai dari mengisi data di website www.newnormal-rajaampat.com yang tentunya dengan hasil swab masing-masing dari para wisatawan. Kemudian para wisatawan juga diharuskan melapor ke para petugas kesehatan di Pulau Waisai dengan hasil data yang telah didaftarkan.

Setelah semua data disetujui barulah para wisatawan dapat melanjutkan perjalanan menuju resort-resort pilihan yang telah menyediakan perjalanan wisata dengan mengarungi lautan lepas sambil memandangi pulau-pulau karang yang tersusun rapih berlatar belakang langit biru berpadu dengan indahnya riak ombak.

Keindahan dari banyaknya sekali pulau karang dan tersebar luas di seluruh wilayah Raja Ampat itu meliputi 4 pulau utama yang paling besar, yaitu Pulau Waigeo, Pulau Batanta, Pulau Salawati, dan Pulau Misool. Empat pulau besar inilah yang menjadi tujuan para wisatawan untuk menikmati indahnya‘sang mutiara’ di ujung Papua ini.

Dan tentunya Kepulauan Raja Ampat, setelah tertutup selama masa pandemi akibat Covid-19 akan kembali membuat para wisatawan akan berdecak kagum. Dikarenakan kini Raja Ampat semakin berbenah diri dengan mempersiapkan berbagai fasilitas untuk semua kalangan wisatawan. Hingga kembali ke para wisatawan perlu lebih bijak untuk menjaga kepulauan indah ini agar selalu terjaga supaya keindahannya dapat terus dinikmati hingga generasi-generasi berikutnya.

Tags : 2020 KemenparekrafRI Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Thoughtful Indonesia Wonderful Indonesia Papua Raja Ampat

Most viewed photos