Menteri Pariwisata dan Ekonomi kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama Kusubandio mengapresiasi peluncuran saluran televisi berita SEA Today yang juga diharapkan turut memberitakan dan mempromosikan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia.
“SEA Today bisa menjadi sarana mempromosikan Indonesia (terutama) pariwisatanya dan ekonomi kreatifnya dengan cara yang kekinian,” kata Wishnutama dalam acara “Soft Launching SEA Today” di Gedung STO Telkom, Jakarta Pusat, Rabu (28/10/2020).
Wishnutama mengatakan, SEA Today diharapkan mampu menyampaikan informasi-informasi yang baik mengenai Indonesia ke masyarakat di kawasan Asia Tenggara dan juga dunia internasional.
“Diharapkan kanal ini dapat menjadi perpanjangan informasi mengenai potensi alam, budaya, dan ekonomi kreatif yang dapat menarik minat wisatawan hingga investor asing. Tantangannya ke depan adalah bagaimana kita mengemas materi tersebut menjadi sebuah konten komunikasi yang menarik untuk disampaikan,” katanya.